PHP adalah bahasa scripting yang menyatu dengan HTML dan dijalankan pada serverside. Artinya semua sintaks yang kita berikan akan sepenuhnya dijalankan pada server sedangkan yang dikirimkan ke browser hanya hasilnya saja. Ketika seorang pengguna internet membuka suatu situs yang menggunakan fasilitas server side scripting PHP, maka terlebih dahulu server yang bersangkutan akan memproses semua perintah PHP di server lalu mengirimkan hasilnya dalam format HTML ke web server pengguna internet tadi. Sehingga kode asli yang ditulis dengan PHP tidak terlihat di browser pengguna. PHP merupakan software yang open source bebas. Jadi anda dapat merubah source code dan mendistribusikan secara bebas dan gratis. PHP juga dapat berjalan lintas platform, yaitu dapat digunakan dengan sistem operasi (Windows dan Linux) dan web server apapun (misalnya: PWS, IIS, Apache dll). PHP adalah singkatan dari PHP: Hypertext Preprocessor, bahasa interpreter yang mempunyai kemiripan dengan C dan Perl. PHP dapat digunakan bersama dengan HTML sehingga memudahkan dalam membuat aplikasi web dengan cepat. PHP dapat digunakan untuk menciptakan dynamic website ( Website Dinamis ) baik itu yang memerlukan penggunaan database ataupun tidak. Seperti halnya dengan program open source lainnya, PHP di buat di bawah GNU (General Public License) yang dapat di download gratis melalui situs http://www.php.net
- Mudah dibuat dan berkecepatan tinggi
- PHP dapat berjalan lintas platform, yaitu dapat berjalan dalam sistem operasi dan web server apapun.
- Dapat digunakan secara gratis.
- Termasuk bahasa yang embedded, yakni dapat diletakkan dalam tag HTML.
- Termasuk server side programming, sehingga kode asli/source code PHP tidak dapat dlihat di browser pengguna, yang terlihat hanya kode dalam format HTML.
- Dapat memanfaatkan sumber-sumber aplikasi yang dimiliki oleh server, seperti misalnya untuk keperluan database connection. PHP dapat melakukan koneksi dengan berbagai database seperti MySQL, Oracle, Sybase, mSQL, Solid, Generic ODBC, Postgres SQL, dBase, Direct MS-SQL, Velocis, IBM DB2, Interbase, Frontbase, Empress, dan semua database yang mempunyai profider ODBC seperti misalnya MS Access dan lain-lain.
- PHP dapat melakukan semua aplikasi program CGI, seperti mengambil nilai form, menghasilkan halaman web yang dinamis, mengirimkan dan menerima cookies.
- PHP juga mendukung komunikasi dengan layanan lain melalui protokol IMAP, SNMP, NNTP, POP3 dan HTTP dan lainnya.
Sedikit tentang sejarah PHP
Pada awalnya PHP merupakan kependekan dari Personal Home Page (Situs personal). PHP pertama kali dibuat oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1995. Pada waktu itu PHP masih bernama Form Interpreted (FI), yang wujudnya berupa sekumpulan skrip yang digunakan untuk mengolah data formulir dari web. Selanjutnya Rasmus merilis kode sumber tersebut untuk umum dan menamakannya PHP/FI. Dengan perilisan kode sumber ini menjadi sumber terbuka, maka banyak pemrogram yang tertarik untuk ikut mengembangkan PHP. Pada November 1997, dirilis PHP/FI 2.0. Pada rilis ini, interpreter PHP sudah diimplementasikan dalam program C. Dalam rilis ini disertakan juga modul-modul ekstensi yang meningkatkan kemampuan PHP/FI secara signifikan. Pada tahun 1997, sebuah perusahaan bernama Zend menulis ulang interpreter PHP menjadi lebih bersih, lebih baik, dan lebih cepat. Kemudian pada Juni 1998, perusahaan tersebut merilis interpreter baru untuk PHP dan meresmikan rilis tersebut sebagai PHP 3.0 dan singkatan PHP diubah menjadi akronim berulang PHP: Hypertext Preprocessor. Pada pertengahan tahun 1999, Zend merilis interpreter PHP baru dan rilis tersebut dikenal dengan PHP 4.0. dan versi PHP 4.0 merupakan yang paling banyak dipakai pada awal abad ke-21. Versi ini banyak dipakai disebabkan kemampuannya untuk membangun aplikasi web kompleks tetapi tetap memiliki kecepatan dan stabilitas yang tinggi. Pada Juni 2004, Zend merilis PHP 5.0. Dalam versi ini, inti dari interpreter PHP mengalami perubahan besar. Versi ini juga memasukkan model pemrograman berorientasi objek ke dalam PHP untuk menjawab perkembangan bahasa pemrograman ke arah paradigma berorientasi objek.
Selain itu PHP biasanya berdampingan dengan Mysql sebagai database untuk memudahkan kita membuat website menjadi dinamis, sebenarnya tanpa Mysql pun PHP dapat berfungsi namun alangkah panjang dan rumitnya apabila kita menuliskan seluruh syntak syntak yang kita akan buat dalam sebuah website, kasus sederhana adalah, ketika kita ingin membuat sebuah aplikasi buku telpon, yang tentunnya merupakan suatu aplikasi sederhana yang sudah bersifat dinamis, yaitu datanya sewaktu waktu bisa berubah, bisa bertambah, berkurang, atau bahkan kita rubah, nah bagaimana caranya kita dapat menyimpan seluruh data buku telpon tersebut tanpa bantuan Mysql.. tentu saja sangatlah sulit kalau kita hanya mengandalkan PHP saja. Nah dengan kita menggunakan Mysql kita dapat mengakses data buku telpon tersebut dengan mudah kapan pun kita mau, bahkan untuk menambah, menghapus, dan merubahnya pun kita bisa. nah untuk program yang kita gunakan biasanya menggunakan software XAMPP atau WAMP, atau APPSERV. namun untuk pembahasan pada blog ane ini kita pergunakan XAMPP karena ane menggunakan XAMPP. apapun bentuk servernya php sangatlah mudah atau fleksible, dapat bekerja atau berfungsi dengan baik, pada server apapun, dan coding / syntaknya pun berbeda beda versi namun tujuannya sama. yang mau download software Xampp bisa dilihat pada posting sebelumnya atau pada link dibawah ini
nah mungkin cukup sampai disini penjelasan tentang PHP untuk lebih lengkapnya nanti kita bahas dalam posting berikutnya. thanks for visit my blog. semoga ada manfaatnya. ane selalu menunggu komentar dari sobat semua untuk meramaikan blog ane ini..
wassalamualaikum
Tulisan Lainnya :
terima kasih ya gan artikel pengertian php nya,setelah dibaca ternyata banyak kelebihan dari php dalam banyak hal..
ReplyDeletekunjungi jg website kampus saya http://www.atmaluhur.ac.id/
dan website saya https://hiko.mahasiswa.atmaluhur.ac.id/
see page visit homepage my link a fantastic read resource Home Page
ReplyDeletew7k90x8m49 u0x53g0t48 n9z63v2c88 j8z82o6k41 v2s21w9j74 v6d74i7v00
ReplyDelete