Friday, February 1, 2013

Mengatur Jarak ( Zoom ) Desktop Cube 3D Ubuntu

Labels:
Assalamualaikum sobat, alhamdulillah kita masih berjumpa kembali, thanks yang masih sering mampir ke blog ku untuk sekedar melihat lihat tulisan tulisanku yang mungkin ada manfaatnya. kali ini masih seputar modifikasi linux ubuntu 12.04, dan yang akan kita bahas adalah, cara mengatur jarak (zoom) Desktop Cube 3D, kalau kita perhatikan jarak Desktop Cube 3D mungkin terlalu dekat, nah biar terlihat lebih manis lagi, atau lebih perfect lagi, kedekatannya bisa kita atur dengan mudah nah pada ubuntu istilah yang dipakai, bisa disebut juga Mengatur Jarak / Zoom Desktop Cube 3D, bagaimana caranya ? cukup mudah mari kita bahas bersama.
 
Langkah Pertama Pastikan Ubuntu sobat sudah terkonfirugrasi atau sudah Mengaktifkan Efek 3D Desktop,. nah kalau belum segera aktifkan terlebih dahulu.
 
Langkah Kedua, Buka CompisConfig Settings Manager (CCSM), dan temukan Rotate Cube


 Langkah Ketiga, Buka Rotate Cube dan ubah nilai Zoom sesuai dengan keinginan, sebagai contoh saya ubah nilainya menjadi 0,4000.  


Dan Tekan kombinasi tombol CTRL ALT, lalu drag desktop dengan mouse, dan lihat perbedaannya,. berikut ini adalah screenshoot di laptop saya 
 
 
Sebelum Zoom Diubah

Setelah Zoom Diubah
 
 
Note : Bila Ubuntu tidak respon atau not responding, maka sobat hanya perlu restart X Servernya. dengan menekan kombinasi tombol CTRL + ALT + Backspace, lihat pada artikel How to Kill X Server Ubuntu

nah cukup mudah dan simple kan sobat, tidak sesulit yang diperkirakan untuk Mengatur Jarak / Zoom Desktop Cube 3D Ubuntu 12.04 ini, nah cukup sekian tulisan saya kali ini semoga ada manfaatnya, dan saya selalu menantikan komentar komentarnya di setiap tulisan saya ini, kita berjumpa lagi pada postingan berikutnya, thanks for visit my blog, selamat mencoba, good luck, keep trying and learning sobat.

Wallahul-muwaffiq ila Aqwamith-thoriq 
Wassalamualaikum
 


|


Masukkan Email Untuk Berlangganan Tulisan by E-mail



Tulisan Lainnya :

3 comments:

Berikan sedikit komentar sobat, karena itu sangat berarti buat saya, dan saya sangat berharap sobat tidak menggunakan user Anonim / anonymous tapi gunakan saja Name / URL, atau dengan E-mail itu lebih baik.. thanks for visit my blog

Copyright © 2012. NoteBase - All Rights Reserved
Template Design by AkustikCorporation
Powered by Blogger